Tuesday, July 2, 2019

7:46 AM Posted by Debby Anggraeni No comments
Halo sobat cantik, kali ini saya mau cerita tentang kulit kering yang bikin perihh :( 

Beberapa waktu yang lalu saya mudik ke kampung halaman suami di Purwokerto. Waktu itu cuaca di sana lagi dingiiiinnnn dan keriinnggg bangettt. Karena udaranya yang dingin banget, sukses bikin saya jadi lumayan males minum dan karena dingin itu juga bikin saya jarang keringetan :D

Dua hal di atas itu yang bikin kulit saya yang berjenis normal cenderung kering ini makin keriiinggg :(( Paling berasa itu di bagian muka, khususnya area pipi, duhh..kering bangeett :( Saking keringnya jadi kulit pipinya tuh kayak agak merah dan mengelupas gitu, jadi kalo kena air tuh perihh..ga enak banget lah pokoknya..

Sampe akhirnya pas udah balik lagi ke Tangerang, yang mana cuaca di sini adalah panaass dan kering, jadilah muka makin ga karuan..

Akhirnya saya coba pake produk barunya Oriflame yang namanya NovAge Intense Skin Recharge Overnight Mask. Menurut dekripsi produk yang saya baca, produk ini merupakan masker yang menutrisi intensif dan merawat kelembaban sepanjang malam sehingga kulit tampak cukup istirahat dan penuh vitalitas. 
Pertama kali nyobain masker ini tuh langsung sukaaaaa bangeettt, kenapa? Karena dari teksturnya udah lembuttt bangett, wanginya jg mewaahh, dan yang paling bikin saya suka adalah cepet banget meresap di kulit dan GA BIKIN LENGKET sama sekali :) uuuwww..
Pemakaian pertama udah lumayan berasa banget bikin kulit pipi saya yang kering mulai terhidrasi, dan setelah pemakaian rutin selama 2 minggu, kulit pipi saya jadi bener-bener lembut, kenyal dan ga kering lagii..aaaaahhh..cinta banget deh sama produk ini :)

Penasaran juga sih, ini kandungannya apa aja ya, kok bisa cucok gini.. dan ternyata masker ini mengandung 3 komponen penting, yaitu Inca Inchi Oil, Cupuacu Butter, dan Hyaluronic Acid. Setelah googling sana-sini, baru tau manfaat ketiga komponen tersebut.

1. Inca Inchi Oil : Sacha inchi (Plukenetia volubilis) adalah tanaman yang menghasilkan biji besar yang dapat dimakan yang kaya asam lemak omega-3 dan omega-6, protein, dan zat lain seperti vitamin E dan beta-sitosterol. Asli ke Peru, sacha inchi juga dikenal sebagai kacang sacha, kacang rimba, atau kacang Inca. Minyak Sacha inchi memiliki komposisi asam lemak yang mirip dengan minyak biji rami. Ini adalah sumber yang kaya asam alfa-linolenat, asam lemak omega-3 nabati, dan juga tinggi dalam asam linoleat (asam lemak omega-6). Omega 3 ini sangat baik untuk kesehatan kulit. (Sumber : id.diphealth.com)
2. Cupuacu Butter : merupakan tanaman tropis dari hutan amazon. Butter ini kaya akan omega 9 dan antioksidan. Manfaat butter ini antara lain melembabkan kulit, meningkatkan elastisitas kulit, dan membuat tampilan kulit menjadi lebih awet muda.


3. Hyaluronic Acid : Bagi pencinta produk kecantikan, pasti sudah cukup sering mendengar atau melihat satu kandungan yang bernama Hyaluronic Acid. Kandungan ini sering kali disinyalir berfungsi melembapkan dan sering disebut sebagai salah satu kandungan andalan untuk produk anti penuaan. Hyaluronic Acid (HA) merupakan kandungan alami yang sebenarnya sudah ada pada setiap permukaan kulit manusia. HA dalam tubuh manusia adalah molekul yang berperan sebagai bantalan sendi, syaraf, dan memberi hidrasi untuk kulit dan rambut berkat kemampuannya yang mampu menahan kelembapan. Dengan HA, kulit akan lembut lembut dan kenyal karena HA dapat meningkatkan produksi kolagen. Selain itu, HA juga merupakan salah satu antioksidan yang mampu melawan radikal bebas. Namun seiring pertambahan usia, kulit semakin lambat memproduksi HA sehingga pada sebagian orang akan mengakibatkan munculnya tanda-tanda penuaan seperti keriput, garis halus, dan permukaan kulit yang kendur dan kering. (Sumber : https://journal.sociolla.com) 


Waahh..pantesan aja keren banget ya si NovAge Intense Skin Recharge Overnight Mask, secara mengandung bahan-bahan yang sangaaat bergunaa bagi kesehatan kulit :)

Oh iya, cara pemakaian masker ini adalah gunakan 1-2 kali seminggu sebelum tidur seperti menggunakan krim malam yaaaa.. Semoga bemanfaat Sobat Cantik :)

Untuk info lebih lanjut bisa hubungi :
Debby A - 08995541796 (Whatsapp)

Monday, October 5, 2015

9:12 PM Posted by Debby Anggraeni 1 comment Posted in


Selain wajah, rambut merupakan salah satu aset penting yang harus dirawat dengan baik. Rambut yang indah dan terawat dapat meningkatkan kepercayaan diri seseorang. Terlebih bagi wanita, rambut merupakan mahkota yang harus dirawat dengan baik. Sehingga banyak wanita yang rela membayar mahal untuk merawat rambutnya agar tetap indah.

Namun, bukan hanya wanita saja, pria pun saat ini banyak yang memperhatikan penampilan rambutnya. Rambut rontok merupakan salah satu masalah yang sering dihadapi oleh banyak orang, baik pria maupun wanita sehingga dapat merusak penampilan. Oleh karena itu diperlukan perawatan khusus bagi masalah rambut rontok itu.

Saat ini Oriflame mengeluarkan rangkaian produk perawatan rambut baru, yaitu HairX Advanced Neoforce yang menggunakan NeoForce Technology yang mengandung bahan-bahan aktif yang membantu menstimulasi pertumbuhan rambut dan Activating Plant Extract yang berguna untuk menunda tanda-tanda kerontokan rambut.

Berikut rangkaian produknya :

1. HairX Volume Neoforce Shampoo
HairX Volume NeoForce Shampoo
Rangkaian perawatan rambut ini dimulai dengan membersihkan rambut dan kulit kepala dengan menggunakan daily shampoo ini yang diformulasikan dengan Activating Plant Extract yang membantu mengembalikan vitalitas rambut yang menipis.

2. Scalp Tonic
HairX Advanced NeoForce Scalp Tonic
Setelah membersihkan rambut dan kulit kepala dengan HairX Volume Neoforce Shampoo, langkah selanjutnya adalah dengan menyemprotkan Advanced Scalp Tonic ke rambut yang lembab kemudian tata seperti biasa. Scalp tonic ini berfungsi untuk membantu menstimulasi pertumbuhan rambut agar rambut tampak lebih tebal.

3. Hair Amplifier
HairX Advanced NeoForce Hair Amplifier

Rangkaian selanjutnya adalah dengan menyemprotkan HairX Advanced NeoForce Hair Amplifier kemudian tata seperti biasa. Hair Amplifier ini berfungsi untuk membantu meningkatkan volume untuk telstur rambut lebih penuh.

Demikian rangkaian perawatan untuk rambut rontok dari HairX Advanced NeoForce Oriflame. Semoga bermanfaat :) 



Debby Anggraeni
Independent Consultant Oriflame

Whatsapp : 08995541796
PIN BB : 5783D48E

Tuesday, June 16, 2015

8:23 PM Posted by Debby Anggraeni No comments Posted in
Kabar gembiraa lagi nih buat para Oriflamers..karena bulan Juni ini Oriflame selain kasih promo pendaftaran CUMA 20rb aja sampe tanggal 15 Juni 2015 kemaren, Oriflame juga kasih SUPER Business Class (BC) juga buat para consultant nya ;)

Jadii..kalo kamu berhasil mengakumulasikan order hingga 175 BP, kamu bisa mendapatkan Possess Kepall Bag dari harga Rp. 699.000,- cuma jadi Rp. 199.000,- !! Tapii..kalo kamu suka yang GRATIS-an bisa juga kokk,,hihihi..

Kamu cuma perlu nambah 25 BP aja alias akumulasiin order hingga 200 BP dan kamu bisa dapetin Possess Kepall Bag senilai Rp. 699.000,- itu secara GRATISSS!! Supeerr kann :))

Buat lebih jelasnya bisa liat gambar di bawah ini yaaa ;)


Buat yang belum jadi member, bisa juga dapetin tas ini..tapi tetep daftar jadi member dulu yaa :))

Buat info lebih lanjut, hubungi :
Debby Anggraeni
Pin BB : 7F864A99
Whatsapp : 08995541796

Go 200 BP Oriflamers !! :))

Sunday, January 5, 2014

11:19 PM Posted by Debby Anggraeni No comments Posted in
Woww!! Lagi-lagi Oriflame selalu kasih kejutan buat semua konsultannya. Kayak bulan Januari 2014 ini nih..
Oriflame kasih promo yang kereenn bgtt di awal tahun ini buat semua konsultannya. Mau tau apa promonya?? Check this out :)

promo oriflame bulan Januari 2014


Gimana cara dapetinnya? Nih cara-caranya :

1. Klo kamu belum terdaftar sebagai konsultan Oriflame, daftar dulu donks, syaratnya cukup fotokopi KTP n bayar 49900 aja kok, gampang kann? ;) Temen2 bisa isi formulirnya di sini 
2. Lakukan order hingga mencapai 175 BP (1 BP = 5800), dan dapatkan New You Watch senilai Rp. 498.000,- GRATIS atau
3. Lakukan order hingga mencapai 200 BP (1 BP = 5800), dan dapatkan New You Watch dan New You Ring senilai Rp. 627.000,- GRATIS
4. Selain itu untuk temen2 yang baru join juga akan mendapatkan hadiah Welcome Program lho ;)

Yukk,,buat kamu2 yang pengen dapetin hadiah2 ini, buruan daftar yaaa.. :))

Tuesday, August 6, 2013

12:19 AM Posted by Debby Anggraeni No comments Posted in

Apa sih Tea Tree Oil itu ??
Tea tree oil yang memiliki nama latin Melaleuca alternifolia berasal dari New South Wales, Australia. Zaman dahulu, orang-orang Bundjalung, penduduk asli Australia Timur menggunakan tea tree oil sebagai obat tradisional untuk mengobati batuk-pilek dengan cara menghirup aroma minyaknya. Secara ilmiah, tea tree oil telah diteliti memiliki manfaat pengobatan yaitu sebagai antivirus, antibakteri, anti jamur dan antiseptic. Tea tree oil sangat ampuh dalam melawan bakteri Staphylococcus aureus. Dalam penggunaannya sebagai obat tropis, kandungan 5% tea tree oil terbukti memiliki efek yang sama ampuhnya dengan kandungan 5% benzoil peroksida dalam mengobati jerawat, dan tea tree oil memiliki efek samping yang lebih kecil dibandingkan benzoil peroksida. Untuk memperoleh minyak dari tea tree, proses pengadaannya dilakukan dengan menyuling uap air, yang didapatkan melalui mesin penyuling. Tea tree memiliki daya larut yang sempurna dan penetrasi kulit. Salah satu keistiewaannya adalah menjadikannya sebagai minyak serbaguna dengan kemampuan pencegahan peradangan. Untuk itu tea tree sangat direkomendasikan untuk mengobati kulit berjerawat dan kulit berminyak.